Id : ibmdb2

Kursus / Bimbel / Aplikasi IBM DB2

IBM DB2

NoSQL | GCM | FCM | Open Source

IBM DB2 Enterprise Server Edition adalah perangkat lunak sistem manajemen basisdata relasional (RDBMS) maupun basis data berbasis object-relational (object-relational DBMS) / non-relational seperti XM. Dikembangkan oleh IBM, dengan istilah DB2 untuk Linux, UNIX dan Windows (dikenal juga dengan istilah LUW), DB2 untuk z/OS (mainframe) dan DB2 untuk iSeries (dulu disebut OS/400), dan DB2 untuk VM/VSE.

Merupakan basisdata RDBMS pertama yang mengimplementasikan SQL (1974: System R), yaitu sebelum Oracle. Awalnya bernama Structured English Query Languange /SEQUEL lalu diubah menjadi SQL. IBM DB2 dianggap sebagai salah satu sistem database relasional yang paling aman dan terlindungi di industri

Pada Juni 2013, IBM merilis DB2 10.5 /Kepler sebagai versi terakhir dari DB2 LUW untuk Linux, UNIX dan Windows, yang sudah mendukung Teknologi DB2 pureScale clustered + DB2 high-availability disaster recovery. Juga sudah mendukung update fix pack /maintenance secara online + beberpa fungsionalitas app mobile. DB2 sekarang mengijinkan pengguna untuk menyimpan dan mengelola objek JSON.

Keunggulan IBM DB2

  • Menunjang multi client+server platform (Scalability across) dan aplikasi berbasis multimedia
  • Dirancang untuk memperoleh informasi dalam bisnis berskala kecil maupun besar
  • Memiliki alat yang mengizinkan user membuat macam-macam aplikasi untuk mengakses dan bekerja dengan data (analytical processing,Predictive Modeling algorithms,Embedded Spark Analytics engine)
  • Memenuhi kebutuhan bisnis untuk aplikasi-aplikasi baru
  • Menawarkan open hardware dan system integration, Multi-Parallel Processing
  • Integrated tools dan scability enhancements
  • Support Relational data dan Non-Relational data,XML data,Geospatial data, object oriented
  • BuiltIn RStudio, Apache Spark


OS IBM System i, IBM DB2 tersedia dalam beberapa edisi, al:Express Edition, Workgroup Server Edition, serta Enterprise Server Edition.
Masing-masing edisi memiliki sejumlah perbedaan atas fitur serta kapabilitas yang ditujukan untuk lingkungan serta intensitas kerja yang berbeda. Walau begitu, perangkat lunak aplikasi yang dibuat untuk DB2 edisi tertentu dapat berjalan tanpa modifikasi apapun pada produk-produk DB2 edisi yang lainnya.

Sementara itu, DB2 for z/OS (versi untuk mainframe) tersedia builtin pada setiap pembelian mainframe IBM. DB2 for i atau sebelumnya dikenali sebagai DB2/400 merupakan bentuk varian lain dari IBM DB2.

Kursus Reguler IBM DB2

Target Belajar IBM DB2 al penguasaan dalam hal :

Maaf teman-teman... Kursus / Workshop IBM DB2 untuk Kelas Reguler / MHS sedang dalam tahap penyelesaian... U Kursus atau Workshop sudah ada hanya untuk saat ini masih dalam kategori Kelas BIMBEL / Studi Kasus dan...silakan hubungi Admin untuk info lebih detail....

Terimakasih atas perhatiannya....


merupakan sekumpulan tabel dan indeks-indeks yang berelasi + adanya pengaturan hak akses di dalamnya


Penamaan DB2 pertama kali diberikan pada tahun 1983 untuk produk sistem manajemen basis data milik IBM khusus untuk platform Mainframe. Sekarang ini DB2 telah mengalami kemajuan yang pesat, dan telah tersedia di Platform 64 bit. IBM mengklaim bahwa DB2 telah mempunyai feature selft tunning, self managing, dan mendukung penyimpan XML secara native.

DB2 mempunyai beberapa edisi software, hal ini untuk menghindarkan user membayar feature yang tidak mereka pakai. Edisi-edisi yang ada di DB2 antara lain seperti Sample Edition termasuk Workgroup, Workgroup Unlimited, Enterprise Database, dan Edisi High end nya bernama DB2 UDB Data Warehouse Enterprise Edition. Untuk Menghadapi Oracle dan Microsoft yang telah mengeluarkan versi gratis software nya, IBM mengeluarkan DB2 Universal Database Express C, dengan license free.

Platform IBM DB2

  • DB2 for Linux, UNIX and Windows (DB2 LUW)

  • DB2 for z/OS (mainframe)

  • DB2 for i (formerly OS/400).

  • DB2 for VSE & VM

  • DB2 on IBM Cloud

  • DB2 on Amazon Web Services (AWS)


PILIHAN JENIS KURSUS